Sinergitas TNI Polri Dan Masyarakat Di TMMD 113 Bangkitkan Semangat Gotong Royong

    Sinergitas TNI Polri Dan Masyarakat Di TMMD 113 Bangkitkan Semangat Gotong Royong
    Sinergitas TNI Polri dan masyarakat bahu membahu membangun sasaran fisik mensukseskan TMMD 113

    BLORA - Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal membangun Desa (TMMD) ke 113 Kodim 0721 Blora di Desa Pengkoljagong adalah bentuk sinergitas TNI, Polri dan Masyarakat.

    Dalam kegiatan tersebut, warga Desa Pengkoljagong ikut serta membantu prajurit TNI dan Polri dalam melaksanakan pekerjaan fisik.

    Mereka bahkan tidak kenal lelah dan bosan dalam membantu TNI dalam mewujudkan pembangunan di wilayah tempat tinggal mereka.

    Bantuan dari masyarakat itu adalah bukti sinergitas yang terjalin dan diperlihatkan di TMMD 113.

    Sinergitas juga diperlihatkan oleh anggota Polri yang tiap harinya terjun ke lokasi TMMD begitu juga dengan perangkat desa.

    Dalam kegiatan pembangunan sasaran fisik pembuatan ruas jalan dan talud terlihat jelas sinergitas TNI Polri dan masyarakat bahu membahu membangun sasaran fisik mensukseskan TMMD 113.

    “Ini bukti sinergitas yang tinggi antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah dan Masyarakat, ” ungkap Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Dan SSK Kapten Chb Rifai, Jumat (13/5). 

    Ia mengaku, berkat sinergitas ini lah progres TMMD di Pengkoljagong terus menunjukan perkembangan yang baik.

    “Sinergitas ini juga adalah pembangkit semangat gotong royong, ” tuturnya.

    Blora Jateng Tmmd Reg ke 113 Kodim Blora
    Purwanto

    Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0721/Blora Pimpin Upacara Penyerahan...

    Artikel Berikutnya

    TMMD Reguler 113 Lestarikan Kebudayaan Dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Program Ketahanan Pangan,  Zona Bakamla Tengah Tanam 10.000 Bibit Cabai
    Hendri Kampai: Menakar Kinerja KPK Memberantas Korupsi, Sebuah Refleksi Angka dan Realita
    Puspenerbad Gelar Upacara Hari Juang TNI AD, Teguhkan Semangat Pengabdian Bersama Rakyat

    Ikuti Kami